Ipal Klinik

IPAL Klinik merupakan suatu sistem pengolahan air limbah yang khusus dipergunakan untuk sarana fasilitas kesehatan. Instalasi pengolahan air ini di design dengan kapasitas debit air limbah sedikit lebih kecil daripada Sistem Alur ipal puskesmas. IPAL atau yang sering disebut sebagai Instalasi Pengelolaan Air Limbah. merupakan sebuah rancangan yang dibangun guna untuk membuang limbah cair. Limbah tersebut baik memiliki karakteristik biologis dan juga kimiawi yang berasal dari air buangan suatu kegiatan.

Dalam hal ini pembahasan mengenai buat ipal untuk klinik. Sehingga, dengan melalui proses pengolahan air limbah ini.

Air dapat digunakan oleh masyarakat dalam melakukan aktivitas sehari-hari.

Salah satu pengolahan ini adalah IPAL yang berada di klinik.

Yang mana, IPAL Klinik rawat inap maupun rawat jalan akan bermanfaat bagi pengolahan air limbah yang ada di klinik.

Berikut informasi penting yang harus Anda pahami tentang Fungsi dan manfaat IPAL.

 

 

Ketahui Apa Kegunaan Umum Fungsi Fasilitas IPAL Pada Klinik

 

Jika dilihat di masyarakat, sebagian besar IPAL telah digunakan dalam beberapa hal dan aktivitas.

Misalnya,IPAL dapat digunakan sebagai cara melakukan proses pengolahan air limbah yang ada di pertanian.

Sehingga, hal ini dapat digunakan untuk melakukan proses pembuangan yang ada pada lingkungan pertanian.

sebaliknya Untuk Ipal Klinik Pratama fasilitas ini dibuat dan dibangun untuk melaksanakan fungsi dari pengelolaan lingkungan.

Salah satunya yaitu upaya Pengolahan air limbah hasil buangan kegiatan medis Klinik.

Agar air yang dibuang ke saluran pembuangan dan badan air penerima bisa aman dan tidak membahayakan bagi lingkungan dan kesehatan.

 

 

 

 

ipal klinik
ipal klinik

 

 

 

Apakah Untuk Klinik Pratama Memerlukan Ipal ?

 

Klinik Pratama adalah klinik yang menyelenggarakan pelayanan medik dasar.

Klinik Utama adalah klinik yang menyelenggarakan pelayanan medik spesialistik atau pelayanan medik dasar dan spesialistik.

Sifat pelayanan kesehatan yang diselenggarakan bisa berupa rawat jalan, one day care, rawat inap dan/atau home care.

Tentunya setiap kegiatan medis yang menghasilkan limbah cair buangan. diwajibkan untuk membuat suatu sistem pengolahan air limbah.

Termasuk kegiatan Klinik pratama maupun klinik utama. Tetap diwajibkan melakukan upaya pengolahan limbah cair walaupun hanya menggunakan metode Ipal Klinik sederhana.

Yang terpenting bukan melihat dari Harga Ipal klinik tersebut mahal atau murah. Tetapi fungsi dan Performa dari sistem Ipal Tersebut haruslah berjalan dengan sempurna.

Di sisi lain, IPAL juga dapat digunakan untuk melakukan pengolahan pada limbah yang ada pada perkotaan baik dari limbah rumah tangga dan limbah manusia.

IPAL juga sering kali digunakan dalam melakukan pengolahan di bidang industri.

Yang mana, terdiri dari limbah cair yang berkaitan dengan industri komersial dan aktivitas pertambangan. Sehingga, biota lingkungan yang hidup di air akan terjaga.

 

 

IPAL Klinik Pratama dan Ipal Klinik Utama, Solusi Terbaik Mengatasi Permasalahan Sanitasi

Dilihat dari posisi klinik sendiri, pengolahan air limbah IPAL merupakan bagian yang cukup penting untuk setiap klinik.

Pasalnya, dengan adanya IPAL, limbah klinik yang ada di masyarakat dapat diolah dengan maksimal.

Yang mana, limbah ini terdiri dari berbagai macam bentuk yang perlu diolah agar tidak mencemari lingkungan.

Jika menilik dari segi biaya pembangunan ipal klinik memang terasa berat untuk membuat fasilitas pengolahan air limbah ini.

Akan tetapi upaya penyehatan lingkungan melalui pembangunan sarana sanitasi yang sehat dan rapi merupakan tujuan utama yang harus dicapai semua penyelenggara fasilitas kesehatan.

Harga ipal klinik yang dijual di pasaran pun bermacam macam.

Harga Ipal Medis Tergantung dari sistem pengolahan limbah yang diterapkan dan proses alur pengolahan air limbah yang digunakan.

Selain alur proses ipal  juga material dan bahan pembantu serta peralatan dalam unit Ipal tersebut menentukan Harga Jual Sistem Ipal.

 

 

Regulasi atau Peraturan Pemerintah Tentang IPAL

 

Pada dasarnya, pemerintah telah membuat ketentuan atau regulasi yang berkaitan dengan peraturan pemerintah tentang IPAL.

Pada dasarnya, pemerintah telah membuat PP No 19 Tahun 1999 yang berkaitan dengan Pengendalian dan/ atau Perusakan Laut.

Ketentuan tersebut dapat dilihat pada pasal 9, 9, 10, 12, dan 13.

Di sisi lain, di Indonesia sendiri terdapat sekitar 74% perusahaan baik kecil atau menengah yang belum bisa melakukan pengolahan air atau limbah dengan maksimal.

Di sisi lain, pemerintah juga masih rendah dalam melakukan pengawasan terhadap berbagai pelaku usaha yang menyebabkan limbah atau lingkungan tercemar.

Untuk mengatasi hal tersebut, maka pemerintah melakukan cara yang mudah sebagai solusi dalam melakukan proses pengendalian dan pengolahan limbah.

Sehingga, limbah yang ada dapat dimanfaatkan secara optimal. Selain itu, dengan melakukan langkah di atas, maka risiko untuk mendapatkan penyakit akan lebih minim dan sedikit.

 

 

Alur Proses Sistem IPAL Klinik 

 

IPAL Klinik merupakan sebuah sistem pengolahan air yang cukup penting untuk digunakan oleh sebagian besar orang.

Hal ini dikarenakan, IPAL berfungsi untuk memastikan agar cairan sisa yang ada pada proses domestik atau industri cukup aman digunakan kembali setelah dibuang pada lingkungan.

Yang mana, proses pengolahan ini dimulai dengan cara melakukan proses pemompaan air baku yang berada di penampungan.

Kemudian, air baku tersebut akan dilakukan proses pengolahan utama menggunakan metode Biologi Aerobic.

Sistem ini bekerja menggunakan bakteri aerob. Yaitu bakteri lumpur aktif yang dapat bekerja maksimal menguraikan limbah medis dengan bantuan udara.

Sistem Ini biasa disebut dengan teknik pengolahan limbah Bioreactor dengan metode Activated sludge.

Proses Pengolahan ipal klinik inilah yang umum disebut dengan sistem pengolahan secara biologis.

Setelah itu, air yang berada pada bak akan dipompa selanjutnya akan dialirkan menggunakan saringan multimedia.

Yang mana, saringan tersebut akan memiliki karbon aktif. setelah sebelum sebelumnya dilakukan proses Filtering sistem pada unit Sand Filter.

Dari proses serangkaian inilah nantinya akan didapatkan air olahan yang dapat dimanfaatkan oleh masyarakat seperti air untuk proses mencuci, dan lainnya.

Proses daur ulang air limbah inilah menjadi benefit bagi industri medis karena dapat menerapkan progam 3R dari kementrian lingkungan hidup. Yaitu Reduce, Reuse dan Recycle.

 

 

Jenis-Jenis Sumber Air Limbah Klinik yang Harus Diolah

Terdapat beberapa jenis sumber air limbah yang ada di klinik dan wajib diolah dengan baik.

Pada dasarnya, air limbah merupakan air yang dibuang dalam kegiatan pelayanan kesehatan.

Dalam lingkup ini adalah klinik. Beberapa jenis air limbah yang dapat ditemukan pada klinik antara lain adalah air limbah buangan kamar mandi, air bekas pencucian pakaian, air limbah klinis, dan beberapa jenis limbah lainnya yang ada di klinik.

Pada dasarnya, untuk persentase sendiri, jenis air limbah ini memiliki nilai persentase limbah domestik.

Untuk sisanya, air limbah terdiri dari air yang telah terkontaminasi dengan buangan pasien, infeksi, mikroorganisme, dan beberapa hal lainnya.

Air limbah yang berasal dari klinik ini pada dasarnya diharuskan untuk diolah menggunakan sistem biologis. Sehingga, pada saat pengolahan, diperlukan proses kimia dan fisika untuk dapat dimanfaatkan dengan baik.

 

 

Karakteristik Air Limbah yang Ada Pada Klinik menjadi salah satu syarat pembangunan IPAL

Pada dasarnya, ketika Anda di klinik, maka Anda akan mendapatkan dua macam jenis limbah.

Yaitu jenis limbah B3 (bahan berbahaya dan beracun) serta limbah non B3.

Untuk memahami lebih lanjut mengenai karakteristik antara kedua jenis tersebut, pahami beberapa hal berikut ini.

 

Limbah B3

Limbah B3 merupakan salah satu jenis limbah yang dapat Anda temukan pada klinik.

Yang mana, jenis limbah ini merupakan jenis limbah yang berasal dari sisa atau kegiatan dari bahan yang berbahaya dan beracun.

Hal ini dikarenakan, bahan, sifat, konsentrasi dan jumlah yang ada di limbah ini memiliki kandungan yang beracun.

Jenis limbah cair yang mengandung bahan ini cukup membahayakan bagi lingkungan hidup dan kesehatan.

 

Limbah Non B3

Jenis limbah ini merupakan jenis limbah yang tidak berkaitan dengan bahan medis yang berbahaya.

jenis limbah ini merupakan jenis limbah yang dapat dihasilkan dari kegiatan luar dan kegiatan medis.

Karakteristik limbah ini dapat berupa limbah domestik, perkantoran, dan taman.

Di sisi lain, jenis limbah ini dapat berupa bungkus makanan, sisa makanan, dan beberapa jenis limbah lainnya.

Lain daripada itu jenis limbah ini juga dapat berupa limbah yang berkaitan dengan administrasi.

 

 

 

Harga ipal klinik
Harga ipal klinik

 

Persyaratan Umum Pembuatan IPAL di Klinik

 

Pada dasarnya, terdapat beberapa persyaratan umum yang perlu diperhatikan dalam pembuatan IPAL Klinik.

Dengan memerhatikan beberapa persyaratan, maka hal ini akan membuat Anda memperoleh IPAL terbaik untuk klinik.

Pertama, perhatikan hal-hal yang berkaitan dengan

 

lokasi pembuatan IPAL. 

Pastikan lokasi pembuatan IPA tidak terlalu jauh dengan sumber air limbah yang ada di klinik.

Di sisi lain, pastikan IPAL tersebut tidak mengganggu lingkungan sekitar, baik jika dilihat dari segi pandang dan segi bau.

IPAL yang dibangun tidak memiliki lokasi yang jauh dari lokasi saluran pembuangan yang ada di lingkungan.

 

Perhatikan Posisi Ipal Klinik

Posisi IPAL klinik terbaik dapat berada di posisi atas tanah, bawah tanah, atau di dalam bangunan.

Sehingga, pastikan untuk selalu memerhatikan hal-hal tersebut untuk mendapatkan keuntungan dari IPAL.

 

Hal-Hal yang Perlu Dipertimbangkan dalam Struktur Bangunan IPAL

 

Di dalam pembuatan IPAL, penting untuk mempertimbangkan setiap struktur bangunan yang ada pada IPAL.

Ketika Anda merencanakan struktur IPAL dengan baik, maka Anda akan mendapatkan IPAL yang kuat, kokoh, dan stabil.

Hal ini berlawanan ketika Anda tidak mampu mempertimbangkan struktur IPAL sebelum memutuskan untuk membuatnya.

Kemampuan ketika memikul beban juga perlu dipertimbangkan dengan baik dan matang.

Sehingga, Anda akan mendapatkan IPAL yang bebas dari risiko gempa, angin, korosi, jamur, dan beberapa hal lainnya.

Ketika bangunan IPAL Klinik yang Anda bangun berlokasi di tanah yang kerap terjadi pergeseran,

Maka hal ini akan membuat struktur bawah bangunan harus direncanakan dengan baik dan tepat.

Anda juga perlu melakukan proses peningkatan struktur IPAL untuk melakukan proses pemeriksaan kendala bangunan secara berkala dan baik.

Sehingga, pastikan untuk memahami setiap pedoman dan petunjuk yang ada pada IPAL.

Anda juga perlu melakukan proses perbaikan struktur bangunan sebelum memutuskan untuk memilih bangunan IPAL yang Anda inginkan.

Pastikan juga untuk melakukan proses perawatan secara maksimal. Sehingga, Anda akan mendapatkan struktur bangunan yang kuat dan tahan lama.

Penting bagi Anda untuk mempertimbangkan keselamatan setiap struktur bangunan yang ada dengan melakukan pemeriksaan secara rutin untuk menjaga bangunan IPAL agar lebih tahan lama.

 

 

Cara Mudah Melakukan Manajemen Pemindahan Lokasi IPAL

Jika Anda menginginkan untuk melakukan proses pemindahan IPAL yang ada di klinik, maka Anda tidak perlu bingung.

Pasalnya, cara pemindahan ini dinilai mudah. Pada sistem Bioreactor klinik, air limbah diharuskan untuk diolah hingga habis.

Pada tahapan ini, Anda tidak akan mendapatkan air limbah yang masuk pada Sistem Ipal Bioreactor lagi.

Sedangkan, jika Anda memilih untuk menggunakan sistem biofilter, maka air limbah yang ada pada tangki akan dipompa dan dimasukkan pada tangki aerobik.

Tangki ini merupakan jenis tangki yang digunakan untuk melakukan proses pengolahan lanjutan hingga habis.

Sedangkan, pada sistem biofilter, air limbah yang ada pada tangki aerobik akan terus melakukan pompa sirkulasi.

Pada tahapan ini, Anda akan membutuhkan waktu sekitar 6 jam.

 

 

 

ipal klinik rawat inap
ipal klinik rawat inap

 

 

 

 

Bagaimana Jika Kualitas Air Hasil Olahan IPAL Tidak Berdasarkan Pada Mutu?

 

Jika Anda menghadapi bahwa kualitas hasil olahan IPAL Klinik Anda tidak berdasarkan dengan mutu lingkungan, Anda tidak perlu ragu dan bingung.

Hal ini dikarenakan, biasanya IPAL menghadapi beberapa permasalahan.

Permasalahan ini diakibatkan akibat proses penguraian kandungan organik dalam air  limbah yang berkurang.

Proses ini dihadapi akibat adanya aktivitas mikroba yang lemah. ada berbagai macam sebab mengapa mikroba menjadi kurang aktif dalam bekerja menguraikan kandungan organic.

Seperti debit air limbah yang melebihi kapasitas design dan pH air limbah yang naik turun secara drastis.

Di sisi lain, hal ini juga bisa terjadi ketika hembusan udara yang ada pada sistem Ipal Bioreactor mendapatkan udara yang kurang.

Lain dari itu hal ini juga bisa terjadi ketika debit air limbah telah berhasil melebihi kapasitas IPAL.

atau Kemungkinan besar permasalahan pada ipal tersebut akibat penggunaan detergen yang berlebihan pada klinik yang mampu memengaruhi kondisi IPAL sendiri.

Untuk mengatasi hal tersebut, maka Anda dapat memulainya dengan mengatur kapasitas air limbah yang ada pada IPAL Anda.

Di sisi lain, pastikan untuk selalu memeriksa blower pada unit Ipal Klinik yang ada pada pipa dengan tujuan untuk mengeluarkan udara.

Untuk mengatasi kebocoran pada pipa, maka Anda dapat melakukan proses perbaikan.

Pastikan untuk selalu memeriksa sesering mungkin dan kurangi penggunaan detergen.

 

Permasalahan Dalam Pengoperasian IPAL Klinik dan Cara Menanggulanginya

Terdapat beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk menanggulangi permasalahan yang terjadi ketika melakukan operasi terhadap IPAL.

Pasalnya, tidak sedikit permasalahan yang sering dihadapi ketika melakukan pengoperasian pada IPAL Klinik.

Berikut beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menanggulangi permasalahan yang terjadi pada IPAL.

 

Bak Ekualisasi Kelebihan Air.

Permasalahan yang terjadi pada IPAL yang ada di klinik adalah bak ekualisasi yang kelebihan air.

Permasalahan umum yang terjadi ini biasanya ketika petugas melupakan untuk mengecek ketinggian air limbah yang ada pada sistem IPAL.

Cara mudah untuk menanggulangi permasalahan tersebut antara lain adalah melakukan jadwal pengecekan secara rutin agar air tidak terjadi kelebihan air.

Untuk pengolahan tingkat lanjut yang lebih efisien. yaitu dengan merubah pompa dengan model automatic atau memasang water level control pada unit equalisasi Ipal medis Klinik.

Aliran Air Limbah ke dari Sumber air limbah medis Lambat

Permasalahan berikutnya yang kerap dihadapi adalah ketika aliran air limbah yang menauju ke fasilitas Ipal Klinik berjalan cukup lambat.

Biasanya, hal ini diakibatkan ketika pipa inlet yang ada di sistem Air Buangan awal tersumbat dan macet.

Sehingga, langkah yang paling mudah untuk dilakukan adalah dengan cara membersihkan katup Pipa atau Strainer sesering mungkin.

Jika macet, maka Anda dapat menggantinya dengan memberikan oli ke unit strainer tersebut agar dapat diputar.

Blower Udara Bekerja Namun Tidak Mengeluarkan Udara

Jika Anda mengalami hal ini pada IPAL Klinik, maka hal ini bisa terjadi karena pipa saluran yang ada pada blower mengalami kebocoran.

Salah satu cara terbaik yang dapat Anda lakukan untuk mengalami hal tersebut adalah dengan cara melepas pipa dan melakukan penyambungan kembali pada pipa tersebut.

 

Blower Tidak bekerja

Permasalahan blower udara yang ada pada sistem IPAL yang tidak bekerja pada dasarnya diakibatkan ketika listrik tidak mampu mengalir.

Ketika Anda mengalami permasalahan ini, maka Anda dapat memulainya dengan cara mengecek instalasi listrik yang ada pada blower IPAL Anda.

Selain itu permasalahan juga dapat terjadi di awal pekerjaan dilaksanakan. Yaitu udara tidak keluar dari blower.

Hal ini biasanya disebabkan oleh kesalahan perhitungan design dalam merancang ipal klinik.

Sebagai seorang designer Ipal Yang berpengalaman Tentunya besaran Suplay Udara, total Head. Pressure dan Asupan Oksigen ( Disolved oksigen ) yang dihasilkan dari blower tersebut haruslah telah di hitung dengan matang.

 

Air Olahan Berbau

Permasalahan berikutnya yang mungkin akan Anda temukan adalah air olahan yang masih berbau.

Biasanya, hal ini disebabkan oleh adanya suplai udara dari Blower di Fasilitas ipal Klinik kurang.

Di sisi lain, kemungkinan ini juga terjadi ketika debit air limbah telah melebihi kapasitas IPAL.

Proses Terjadinya bau disebabkan karena Mikroorganisme aerob yang hidup dalam sistem Ipal kurang mendapatkan oksigen bebas.

Sehingga mamacu pertumbuhan bakteri an aerobic.

Proses An aerobic yang tidak sempurna inilah yang menyebabkan kondisi denitrifikasi yang akhirnya menimbulkan bau.

Untuk mengatasi hal tersebut, maka Anda dapat mencoba untuk melakukan pengecekan yang ada pada blower terhadap filter Anda.

Apakah telah bekerja dengan baik atau belum. Jika Suplai udara kurang tambahkan lagi blower pembantu untuk memenuhi kebutuhan oksigen buat bakteri Ipal.

 

 

Cara Membuat dan Perawatan Ipal Klinik

Terdapat beberapa cara yang dapat dilakukan untuk melakukan perawatan terhadap IPAL.

 

Menghindari sampah masuk pada Sistem Ipal

Untuk melakukan perawatan terhadap IPAL, maka Anda dapat menghindari agar tidak ada sampah padat yang masuk.

Hindari untuk memasukkan sampah padat yang sulit untuk diurai seperti plastik, kain, batu, pembalut, dan beberapa bahan padat lainnya.

Ketika bahan berbahaya tersebut telah masuk, maka hal ini akan merusak sistem kerja IPAL Klinik.

 

Membersihkan unit bak kontrol secara berkala

Di sisi lain, pastikan untuk melakukan proses pembersihan bak kontrol secara berkala dan rutin.

Ketika Anda melakukan hal tersebut, maka hal ini akan membuat IPAL lebih tahan lama dan tidak mudah rusak.

Pastikan untuk selalu memerhatikan IPAL Anda.

 

Memisahkan Limbah cair yang mengandung Bahan Kimia Berbahaya

Hindari untuk memasukkan zat kimia yang beracun. Zat kimia beracun akan memberikan efek negatif terhadap pertumbuhan bakteri pengurai yang ada di biofilter.

Beberapa zat yang dapat Anda hindari antara lain adalah limbah perak, detergen, nitrat, merkuri, dan bahan berbahaya lainnya.

 

Pengurasan Lumpur Equalisasi Ipal Klinik secara berkala

Ketika Anda mendapatkan bahwa bak ekualisasi Anda telah penuh dengan lumpur, pastikan untuk melakukan pengurasan.

Hal ini dikarenakan, lumpur tidak dapat terurai secara biologis.

 

 

Perawatan pada Peralatan Ipal

Terakhir, pastikan untuk melakukan perawatan secara rutin pada pompa air limbah di IPAL Anda.

Pastikan untuk melakukan perawatan sekitar 3 hingga 4 bulan sekali. Hal ini dikarenakan, pompa membutuhkan sirkulasi yang baik.

 

Itulah beberapa informasi yang perlu Anda pahami mengenai IPAL klinik.

IPAL yang ada di klinik menjadi salah satu sistem yang penting dan patut Anda pertimbangkan.

Pasalnya, dengan adanya IPAL yang ada di klinik, maka limbah cair dapat diolah secara maksimal sebelum disalurkan pada lingkungan sekitar.

Sehingga, limbah tidak akan memberikan efek negatif bagi lingkungan.

 

 

REKOMENDASI FABRIKATOR IPAL KLINIK TERBAIK

 

Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai pengadaan, perencanaan maupun Pembangunan Ipal klinik maupun jual ipal puskesmas Hubungi Perusahaan kami Toya arta sejahtera.

Perusahaan kami bergerak dalam bidang spesialis pengolahan air limbah dan air bersih.

Salah satu Produk utama unggulan fabrikasi perusahaan yaitu Ipal Klinik Pratama dan Utama.

 

Segera konsultasikan permasalahan air limbah klinik anda kepada kami.

Memilih Toya Arta Sejahtera sebagai mitra kerja dan partner terbaik merupakan pilihan yang tepat serta bijaksana.

Karena hanya perusahaan kami yang memberikan garansi jaminan Ipal Klinik akan dapat terpasang dengan baik. Dan beroperasi dengan performa hasil yang maksimal dan memenuhi standart baku mutu pemerintah.

Selain itu kami juga memberikan jasa pelayanan gratis untuk pelatihan Operator Ipal setelah pekerjaan selesai. dan pendampingan suport teknis selama masa perawatan.

 

 

 

 

 

Scroll to Top